Aktor Swiss yang terkenal dengan perannya sebagai Adolf Hitler dalam Downfall, Bruno Ganz meninggal dunia pada usianya yang ke-77 tahun. Dikutip dari Entertainment Weekly, dalam pernyataan yang dirilis oleh perwakilannya, Bruno Ganz meninggal dunia di kediamannya di Zurich pada 16 Februari karena penyakit kanker usus besar yang dideritanya.

“Dengan berat hati kami mengonfirmasikan bahwa klien kami Bruno Ganz meninggal dunia pada 16 Februari di kediamannya, Zurich setelah bertarung dengan penyakit usus besar. Dia ditemani oleh keluarga yang mencintainya pada saat terakhirnya. Kami selamanya akan menegenang kenangan dan merayakan kontribusi luar biasanya kepada dunia perfilman dan teater. Tolong hormati keinginan keluarga untuk privasi saat ini.”

Mengawali karirnya di perfilman pada 1960-an, Bruno Ganz baru mulai dikenal berkat perannya dalam film Sommergäste (1976) yang mana melebarkan karirnya di Eropa dan Amerika Serikat. Aktor yang lahir pada 22 Maret 1941 tersebut pun paling dikenal berkat perannya sebagai Adolf Hitler di Downfall (2004).

Loading...

Dalam wawancaranya dengan Guardian, Ganz mengungkapkan bahwa pada awalnya ia ragu akan memerankan tokoh yang begitu kejam namun pada akhirnya ia menerima peran tersebut dan menghabiskan waktu empat bulan untuk mencari tahu tentang Hitler.

“Saya melakukan riset selama empat bulan. Para produser mengirimkan saya rekaman, yang secara rahasia  direkam di Finlandia pada tahun 1942, dengan suara alami Hitler – bukan teriakan orator yang kerap kita dengan, namun suara lembut dan menarik, bariton yang tenang. Saya mencoba menangkap hal itu,” jelasnya.

bruno ganz pemeran hitler downfall meninggal dunia

Berperan sebagai Hitler dalam film yang dinominasikan untuk Film Berbahasa Asing Terbaik pada ajang Oscar ini, penampilan Ganz menerima pujian dari kritikus berkat penampilannya yang realistis dari tokoh Nazi yang diduga menderita Parkinson pada hari-hari terakhirnya di bunker Berlin. Tak hanya pujian, salah satu adegan dalam film tersebut di mana Hitler menunjukkan kemarahannya kepada Felix Steiner, komandan Jerman gagal menjalankan perintahnya menjadi terkenal dan memicu banyak parodi di internet baik dalam bentuk meme maupun video.

Selain perannya dalam Downfall, Ganz juga dikenal berkat perannya dalam film klasik Wings of Desire (1987). Dalam film yang disutradarai oleh Wim Wenders, ia beperan sebagai malaikat yang melepaskan hidup abadinya untuk merasakan hidup di Bumi. Ia pun kembali memerankan peran tersebut dalam film lanjutannya, Faraway, So Close! (1993).

Kesuksesannya di film layar lebar juga berbanding lurus dengan karirnya di panggung teater. Ia terlibat dalam drama teater terkenal seperti  yang berkesan darinya adalah The Homecoming dan Faust.

Penampilannya di layar lebar dalam beberapa tahun terakhir dapat disaksikan dalam The Party (2017), yang mana ditayangkan pada kompetisi Berlin Film Festival, dan film Berlinale lainnya yang diputar pada tahun yang sama In Times of Fading Light, yang mana diangkat dari novel laris yang bercerita tentang sebuah keluarga di Jerman Timur yang komunis. Salah satu yang paling baru adalah The House that Jack Built, yang mana tayang pada tahun lalu di Cannes Film Festival.

Selain yang sudah tayang, Bruno Ganz juga sempat berperan dalam dua film yang belum dirilis yaitu b arahan Terrence Malick dan Gollum arahan Dominik Graf.

Loading...