Proyek Guardians of the Galaxy 3 akhirnya menemui titik terang. Usai pemecatannya pada pertengahan tahun 2018 lalu, Disney memutuskan kembali menunjuk James Gunn untuk menyutradarai film ketiga Guardians of the Galaxy tersebut.

Dilaporkan eksklusif oleh Deadline, keputusan untuk kembali memperkerjakan Gunn di bangku sutradara sebenarnya telah dilakukan beberapa bulan lalu. Pimpinan Walt Disney Studios, Alan Horn sendiri telah bertemu dengan Gunn dalam beberapa pertemuan untuk mendiskusikan hal tersebut. Setelah terbujuk oleh permintaan maaf Gunn kepada publik serta caranya menyelesaikan situasi, Horn pun memutuskan untuk mencabut kembali keputusannya dan mengembalikannya pada posisi semula.

Keputusan ini paling tidak dirasa cukup tepat mengingat bagaimana dua seri Guardians of the Galaxy begitu lekat dengan James Gunn. Hal tersebut tidak terlepas dari peran Gunn yang tidak hanya menyutradarai namun juga menulis naskah serta memilih lagu yang akan dimasukkan ke dalam film.

Loading...

Usai kabar tersebut mencuat ke publik, James Gunn pun kembali menggunakan akun Twitternya untuk menyampaikan perasaannya terkait penunjukkannya kembali.

“Saya benar-benar bersyukur kepada setiap orang di luar sana yang telah memberikan dukungan kepadaku selama beberapa bulan terakhir. Saya selalu belajar dan akan melanjutkan untuk bekerja menjadi manusia terbaik sebisaku. Saya benar-benar mengapresiasi keputusan Disney dan saya bersemangat untuk melanjutkan kembali pembuatan film yang menjejaki ikatan cinta yang mengikat kita semua. Dari dasar hatiku, terima kasih. Cinta untuk kalian semua,” tulisnya.

Pada Juli 2018 lalu, pemecatan James Gunn dari proyek Guardians of the Galaxy 3 diambil setelah “conservative personalities” membagikan cuitan lama dari Twitter James Gunn yang mana ia membuat lelucon tentang topik kontroversial seperti pedofil dan pemerkosaan. Tak lama setelah cuitannya mencuat, Disney langsung mengambil keputusan dengan memecat Gunn.

Setelah pemecatan itu terjadi, para penggemarnya pun membuat petisi untuk meyakinkan Disney berpikir kembali tentang keputusannya. Tak hanya membuat petisi, seorang penggemar mengumpulkan dana untuk memasang Billboard di Anaheim, CA yang berisi permintaan mengembalikan Gunn ke posisi tersebut pada 31 Oktober lalu.

james gunn guardians of the galaxy 3

Kembalinya Gunn untuk menyutradarai Guardians of Galaxy 3 tentunya akan sedikit rumit mengingat ia telah memiliki komitmen untuk menulis naskah dan mengarahkan Suicide Squad 2 untuk Warner Bros dan DC. Marvel Studios sendiri dikabarkan telah setuju untuk melanjutkan pembuatan seri ketiga Guardians of the Galaxy setelah Gunn menyelesaikan sekuel Suicide Squad tersebut.

Loading...