Reza Rahadian menjadi salah satu aktor Indonesia yang selalu tampil totalitas untuk setiap film yang dibintanginya. Tak terkecuali untuk peran ikoniknya sebagai B.J. Habibie. Berhasil meniru gaya berjalan hingga bicara, kali ini transformasi Reza menjadi Presiden ke-3 Republik Indonesia tersebut semakin maksimal di film Habibie & Ainun 3.

Untuk yang sudah menyaksikan film atau sekedar trailernya, pasti sudah melihat Reza Rahadian tidak hanya hadir dalam versi muda yang menggunakan CGI, namun juga versi tua. Untuk versi tuanya sendiri, kemiripan antara keduanya tak bisa dipungkiri berkat penggunaan make up prostetik yang totalitas. Siapa sangka, proses ini memakan waktu hingga 7 jam loh!

Transformasi Reza Rahadian menjadi B.J. Habibie ini dapat dilihat di akun pribadi sang make up artist, Orlando Bassi. Dalam salah satu unggahannya, ia membagikan video berisi langkah demi langkah proses make up mulai dari pembentukan wajah hingga penambahan keriput di telapak tangan.

Loading...

Tak hanya membagikan video di balik layar tersebut, Bassi juga menuliskan kebahagiaannya untuk terlibat dalam proyek ini.

“Habibie & Ainun 3. Senang sekali membagikan beberapa gambar di balik layar dari make up prostetik yang saya lakukan dengan tim Tiga_D saya untuk Reza @officialpilarez di film ini, dia sangat progesional dan memiliki kedisiplinan tinggi untuk perannya sebagai Habibie. Sebuah kegembiraan dapat bekerja denganmu Reza dan seluruh tim make up saya, juga sutradara Hanung untuk kesabarannya di lokasi bersama kami dan produser Manoj telah mempercayai saya untuk menciptakan efek make up untuk film ini dan sangat fantastis dapat bekerja dengan seluruh tim untuk film ini. Terimakasih ? #HabibieAinun3Movie, Tiga-d.”

Usai diunggah, Reza Rahadian dan video ini pun viral di media sosial dan menjadi trending topic di Twitter. Beberapa di antaranya ada yang memuji kemiripan keduanya. Namun ada juga yang tidak menyangka bahwa sosok tersebut adalah Reza, bukan B.J. Habibie.

“mirip banget jirr hebar banget mua nya :”) totalitas nya patut diacungkan jempol. semoga dunia perfilman indonesia bisa lebih maju lagi.”

‘MIRIP BGT EMANGGG. Aku pas nonton di awal aja bingung ini reza rahadian apa pak habibie pas masih ada ikut syuting dulu sih.”

“lho lho lhooooo. kmrn yg jadi BJ Habibie di filmnya itu Reza Rahadian? sumpaaaahhh?! aku sampai selesai nonton aja ngira itu eyang Habibie sendiri yang main.”

Nah, buat kamu yang mau menyaksikan lebih jelas bagaimana miripnya hasil make up ini, Habibie & Ainun 3 sudah bisa disaksikan di seluruh bioskop Indonesia sejak 19 Desember 2019 kemarin.

Loading...