Bunga Citra Lestari merupakan salah satu bintang dengan berbagai talenta. Tidak hanya sukses dalam karir menyanyinya, keberhasilannya juga ia raih di dunia seni peran. Walaupun tidak banyak film yang dibintanginya dalam satu dekade terakhir, beberapa di antaranya  sukses memperoleh jumlah penonton yang cukup memuaskan.

Pekan ini, penampilan aktris yang sering disingkat BCL ini kembali hadir dalam My Stupid Boss 2. Melanjutkan perannya sebagai Kerani, kali ini ia bersama Bossman dan karyawan lainnya harus pergi ke Vietnam untuk mencari tenaga kerja murah untuk perusahaan.

Untuk menyambut perilisannya pekan ini, berikut 6 film terbaik Bunga Citra Lestari yang wajib kamu tonton!

Loading...

1. Cinta Pertama (2006)

Cinta Pertama merupakan film pertama di mana Bunga Citra Lestari langsung menjadi peran utama setelah sebelumnya aktif di sinetron. Dalam film ini, ia berperan sebagai Alya, perempuan berusia 20-an yang jatuh koma menjelang pernikahannya. Usai membaca buku harian Alya, Abi (Richard Kevin), tunangannya pun memutuskan untuk mencari cinta pertama Alya, Sunny (Ben Joshua). Pada masa perilisannya, film ini menjadi perbincangan hangat terutama berkat soundtracknya yang berjudul Cinta Pertama (Sunny) terjual 75.000 kopi.

2. Habibie & Ainun (2012)

Habibie & Ainun bisa dibilang merupakan film pertama yang mengokohkan nama Bunga Citra Lestari sebagai aktris. Dalam film yang menceritakan kisah cinta Presiden RI ke-3, B.J. Habibie dengan mendiang istrinya, BCL beradu peran dengan salah satu aktor terbaik Indonesia, Reza Rahadian. Didukung oleh chemistry kuat kedua bintang utamanya serta jalinan kisah yang memikat, tak heran Habibie & Ainun menjadi film terlaris di tahun 2012 dengan raihan lebih dari 4.5 juta penonton.

2. My Stupid Boss (2016)

Bunga Citra Lestari kembali dipasangkan dengan Reza Rahadian dalam My Stupid Boss. Kali ini, bukan sebagai pasangan, keduanya masing-masing berperan sebagai karyawan baru bernama Kerani dan Bossman. Disutradarai oleh Upi Avianto, film yang diadaptasi dari novel Chaos@work ini mengikuti kisah hubungan karyawan dengan bossnya yang memiliki kelakuan super ajaib. Pada tahun perilisannya, film ini mengumpulkan 3 juta penonton dan menjadi yang terlaris ke tiga di tahun 2016 setelah Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss Part I dan Ada Apa dengan Cinta? 2.

3. 3 Srikandi (2016)

Bunga Citra Lestari kembali bermain dalam film biopik, kali ini ia berperan sebagai Nurfitriyana, atlet panahan Indonesia. Berlatar pada tahun 1988, film ini menyorot Nurfitriyana, Lilies (Chelsea Islan), dan Kusuma (Tara Basro), 3 atlit panahan wanita terbaik yang dikirim untuk mewakili Indonesia dalam Olimpiade Seoul. Untuk menghasilkan penampilan maksimalnya, ketiganya pun harus dilatih dengan keras oleh Donald Pandiangan (Reza Rahadian).

4. Jilbab Traveler: Love Sparks in Korea (2016)

Diadaptasi dari novel laris karya Asma Nadia, dalam film ini ia berperan sebagai Rania Samudra, seorang penulis yang memiliki hobi travelling yang membuatnya diberikan julukan Jilbab Traveler oleh para pembacanya. Dalam perjalanannya ke Baluran, ia bertemu dengan Hyun Geun (Morgan Oey), fotografer asal Korea yang tampan namun cuek. Selain berhasil membangun chemistry yang ditampilkan dengan Morgan, BCL kembali menunjukkan talentanya dengan memerankan karakter yang cerdas namun juga rapuh.

5. Surat Kecil untuk Tuhan (2017)

Memiliki judul yang sama dengan film yang dirilis tahun 2011, Surat Kecil untuk Tuhan merupakan seri kedua dari novel yang ditulis oleh Agnes Davonar. Dalam film ini, ia berperan sebagai Angel, perempuan yang pergi ke Jakarta guna menemukan kakaknya, Anton. 15 tahun lalu, keduanya yang merupakan anak terlantar, suatu hari harus terpisah karena kecelakaan yang dialami Angel. Menjadi drama yang menyorot kisah anak jalanan, film ini meraih 715.361 penonton.

Loading...