Nonton drama Korea bisa dibilang merupakan candu. Untungnya, setiap bulan selalu ada sederet judul drama Korea terbaru yang siap tayang dan memenuhi kebutuhan pecinta drama Korea.

Di bulan Agustus ini, drama Korea terbaru yang bisa disaksikan memiliki genre yang cukup beragam mulai dari melodrama, komedi, hingga fantasi. Nah, buat kamu yang butuh rekomendasi drama Korea terbaru apa saja yang bakal tayang di bulan Agustus 2020 beserta tempat untuk nonton drama Korea tersebut secara legal, simak di bawah ini!

 

Loading...

1. Stranger 2 – 15 Agustus 2020

drama korea terbaru agustus 2020

Sutradara: Park Hyun-Suk
Penulis: Lee Soo-Yeon
Pemain: Cho Seung-Woo, Bae Doo-Na, Jeon Hye-Jin, Choi Moo-Sung, Lee Joon-Hyuk, Yoon Se-Ah

Sinopsis:

Dua tahun setelah dipindahkan ke Tongyeong, Jaksa Hwang Shi-Mok (Cho Seung-Woo) dipanggil ke Seoul untuk bekerja di Kejaksaan Agung. Ketika menangani sebuah kasus, ia kembali berkomunikasi dengan Han Yeo-Jin (Bae Doo-Na). Di tengah perseteruan panas antara polisi dan jaksa, keduanya harus bekerja sama menyelesaikan sekaligus mengungkap rahasia kelam yang di balik kasus tersebut.

Tayang di Netflix

2. When I Was the Most Beautiful – 19 Agustus 2020

drama korea terbaru agustus 2020

Sutradara: Oh Kyung-Hoon
Penulis: Jo Hyoun-Kyoung
Pemain: Im Soo-Hyang, Ji Soo, Ha Seok-Jin, Hwang Seong-Un

Sinopsis:

Oh Ye-Jin (Im Soo-Hyang) merupakan seniman keramik yang memiliki impian untuk mencapai bahagia yang sederhana. Namun, sebuah takdir membawanya terjebak dalam cinta segitiga dengan kakak beradik; Seo Jin (Ha Seok-Jin), pembalap mobil yang penuh dengan ambisi dan Seo Hwan, desainer arsitektur yang jatuh cinta kepadanya sejak pandangan pertama.

Tayang di VIU

3. Do Do Sol Sol La La Sol – 26 Agustus 2020 

drama korea terbaru agustus 2020

Sutradara: Kim Min-Kyeong
Penulis: Oh Ji-Young 
Pemain: Go Ara, Lee Jae-Wook, Kim Joo-Hun, Ye Ji-Won, Shin Eun-Soo

Sinopsis:

Go Ra-Ra (Go Ara) mendapati dirinya bangkrut karena suatu kejadian tak terduga. Dirinya yang frustasi pun memutuskan untuk pergi ke desa. Di sana, ia bertemu Sun Woo-Joon (Lee Jae-Wook), seorang pria berhati hangat yang mencari uang dengan bekerja paruh waktu.

Tayang di Netflix

4. Alice – 28 Agustus 2020

drama korea terbaru agustus 2020

Sutradara: Baek Soo-Chan
Penulis: Kim Kyu-Won
Pemain: Joo Won, Kim Hee-Seon, Kwak Si-Yang, Lee Da-In, Choi Won-Young

Sinopsis:

Ketika menginvestigasi sebuah kasus misterius, Park Jin-Gyeom (Joo Won) menemukan keberadaan penjelajah waktu. Penjelajah waktu datang ke masa depan lewat sebuah ruang bernama Alice. Hal ini membawanya bertemu kembali dengan Yoon Te-Yi (Kim Hee-Seon), seorang ahli fisika jenius dan memegang kunci tentang perjalanan waktu. Ketika keduanya bekerja sama memecahkan rahasia perjalanan waktu, sebuah rahasia tak terduga terungkap.

Tayang di VIU

5. Missing: The Other Side – 29 Agustus 2020

drama korea terbaru agustus 2020

Sutradara: Min Yeon-Hong
Penulis: Ban Ki-Ri, Jung So-Young
Pemain: Go S00, Heo Jun-Ho, Ahn So-Hee, Ha Joon, Seo Eun-Su

Sinopsis:

Kim Wook (Go Soo) menipu orang sebagai mata pencaharian. Suatu hari, ia tiba di Desa Duon, tempat di mana arwah orang-orang yang menghilang berkumpul. Ketika dirinya mulai mengalami banyak kejadian misterius, ia pun mulai membuat grup pencarian orang hilang guna mencari keberadaan mayat dan menyelidiki kebenaran di balik hilangnya orang yang sudah meninggal tersebut.

Tayang di VIU

6. Do You Like Brahms? – 31 Agustus 2020

drama korea terbaru agustus 2020

Sutradara: Jo Young-Min
Penulis: Ryu Bo-Ri
Pemain: Park Eun-Bin, Kim Min-Jae, Kim Sung-Cheol, Park Ji-Hyun

Sinopsis:

Dua mahasiswa musik klasik bertemu. Park Joon-Young (Kim Min-Jae) merupakan pianis jenius yang telah memenangkan berbagai penghargaan internasional, sedangkan Chae Song-Ah (Park Eun-Bin) merupakan mahasiswa tahun keempat untuk alat musik violin dan lebih tua tujuh tahun dari teman seangkatannya.

Tayang di VIU

7. The Zombie Detective – 31 Agustus 2020

drama korea terbaru agustus 2020

Sutradara: Shim Jae-Hyun
Penulis: Baek Eun-Jin
Pemain: Choi Jin-Hyuk, Park Ju-Hyun, Im Se-Joo, Lee Jong-Ok, Hwang Bo-Ra

Sinopsis:

Kim Moo-Young (Choi Jin-Hyuk) merupakan seorang manusia yang telah menjadi zombie selama dua tahun. Ia bekerja sebagai detektif untuk mencari tahu kebenaran tentang masa lalunya. Dalam proses pencariannya tersebut, ia bertemu Gong Seon-Ji (Park Ju-Hyun), seorang penulis untuk program investigasi jurnalistik yang berhenti dan memutuskan untuk bekerja paruh waktu di kantor detektifnya.

Tayang di VIU

Loading...