Kisah perjalanan hidup Basuki Tjahaja Purnama dalam A Man Called Ahok berhasil meraih sejuta penonton setelah tayang 9 hari di bioskop tanah air. Kabar tersebut pun disampaikan langsung oleh rumah produksinya The United Arts Team of Art (Tuta Films) lewat akun Twitternya. Tak lupa, perasaan bersyukur dan terima kasih pun disampaikan kepada para penonton Indonesia.

Selain rumah produksi, ucapan terima kasih juga disampaikan oleh tokoh yang difilmkan, Basuki Tjahaja Purnama. Diposting oleh timnya lewat akun instagram @basukibtp, kalimat terima kasih tersebut disampaikan lewat tulisan tangannya yang berisi:

“Kepada seluruh penonton film A Man Called Ahok, terima kasih atas dukungannya sehingga telah mencapai jumlah penonton sebanyak 1 (satu) juta. Majulah demi kebenaran, kejujuran, perikemanusiaan dan keadilan. Salam dari mako Brimob,” tulis Ahok.

 

Berkat perolehan tersebut, A Man Called Ahok menjadi film ke-12 yang sukses mendapatkan satu juta penonton di tahun 2018. Selain itu, raihan total 1,009,303 penonton ini juga sukses membuat film yang dibintangi oleh Daniel Mananta ini menempati posisi ke-11 film Indonesia terlaris 2018 dan sukses menyalip Eiffel… I’m in Love 2.

Berdasarkan data website Film Indonesia, 11 film 2018 lain yang  terlebih dahulu mencapai 1 juta penonton adalah Dilan 1990, Danur 2: Maddah, Si Doel the Movie, Asih, Teman Tapi Menikah, Wiro Sableng: Pendekar Kapak Maut Naga Geni 212, Jailangkung 2, Sabrina, Kuntilanak, Sebelum Iblis Menjemput, dan Eiffel… I’m in Love 2.

Sumber: filmindonesia.co.id

Pada hari pertama penanyangannya, film yang disutradarai oleh Putrama Tuta ini mengumpulkan total 103,002 penonton. Angka tersebut terus bertambah hingga A Man Called Ahok sukses mengumpulkan total 587,747 di pekan perdana pemutarannya.

Diadaptasi dari buku berjudul sama tulisan Rudi Valinka, A Man Called Ahok menceritakan kisah masa kecil Ahok yang berfokus pada hubungannya dengan sang ayah, Kim Nam. Adapun, film ini hanya menceritakan kisah tersebut hingga masa dimana Basuki Tjahaja Purnama dilantik menjadi Bupati Belitung Timur.

Selain Daniel Mananta, A Man Called Ahok dibintangi oleh Denny Sumargo, Chew Kin Wah, Sita Nursanti, Eriska Rein, Jill Gladys, Samuel Wongso, Edward Albar, Albert Halim serta beberapa putra Belitung. Tak ketinggalan, sejumlah aktris senior juga turut terlibat dalam film ini seperti Ferry Salim, Ade Irawan, Dewi Irawan, Ria Irawan, Donny Alamsyah, Yayu Unru, Donny Damara, Aida Nurmala, dan Arswendy.

 

Loading...