Film Joker menjadi bahan sorotan dari berbagai pihak baik dari media maupun penonton. Terlepas dari kontroversi yang menyelimutinya, Joker meraih kesuksesan baik dari kritik maupun komersil. Sayangnya kesuksesan tersebut justru meninggalkan pil pahit untuk pemeran Joker sebelumnya, Jared Leto.

Dilansir dari The Hollywood Reporter, aktor yang juga merupakan vokalis dari Thirty Seconds to Mars merasa ‘terasing dan kesal’ ketika proyek film solo Joker yang tidak tergabung dengan DC Extended Universe mendapatkan lampu hijau.

 

Loading...

Sebelumnya, ketika proyek ini diumumkan, Leto mengaku cukup bingung dengan keputusan Warner Bros. tersebut.

“Saya cukup bingung juga. Ada beberapa hal yang terjadi. Saya menyukai Joker. Dia adalah karakter yang hebat dan menyenangkan untuk diperankan. Tetapi semesta ini besar dan ketika kamu berperan sebagai Joker, tidak ada kepemilikan di sana.”

jared leto kesal joker

Jared Leto hanya muncul sebagai Joker dalam film Suicide Squad. Sejak awal penampilannya beredar di dunia maya, banyak yang mengkritik dan membandingkannya dengan versi Heath Ledger di film The Dark Knight. Ketika filmnya tayang, karakter Joker dalam film yang disutradarai David Ayer tersebut pun kembali menuai kritikan tajam dan dianggap membosankan dan tidak menarik. Hal tersebut pun ditanggapi Leto dengan pengakuan banyak adegan Joker dalam filmnya dipotong.

“Adakah adegan yang tidak dipotong? Saya bertanya kepadamu. adapkah adegan yang tidak dipotong? Ada banyak adegan yang dipotong di filmnya, saya bahkan tidak bisa memulainya. Jika saya mati dalam waktu dekat, tampaknya klip tersebut akan muncul di mana pun. Itu adalah hal baik mengenai kematian seorang aktor di mana semua hal akan keluar,” ungkapnya kepada IGN.

Terlepas dari kritikan negatif, Suicide Squad cukup sukses dari segi pendapatan box office dan membawa Warner Bros mengumumkan dua film masa depan untuk Leto yaitu film solo Joker dan film Harley Quinn & Joker. Sayangnya, hingga saat ini tidak ada kabar terbaru mengenai proyek tersebut baik dari pihak yang terlibat hingga tanggal perilisannya.

Kini, masa depan Jared Leto sebagai Joker sama sekali tidak jelas. Aktor yang memenangkan Oscar untuk kategori Aktor Pendukung Terbaik lewat film Dallas Buyers Club ini juga tampaknya akan absen dalam reboot Suicide Squad yang akan tayang 2020 mendatang. Namanya sama sekali tidak termasuk dalam daftar jajaran pemain yang baru saja diumumkan pada pertengahan bulan September kemarin.

Loading...