Film Animasi Paling Menghibur di Tahun 2016
9Overall Score

Sebelumnya di tahun 1990 an hingga awal 2000 an Pixar dan Dreamworks seringkali bersaing secara head to head untuk mendapatkan film animasi terbaik di Oscar maupun pendapatan terbanyak di Box Office. Tetapi hal itu berubah, sejak Illumination Entertaiment yang didirikan oleh Chris Meledandri sejak 2007 yang disokong oleh Universal Studios, berhasil melahirkan berbagai film-film yang tidak hanya sukses kualitas tapi kuantitas. Persaingan pun menjadi semakin sengit. Despicable Me, Despicable Me 2, Minions, The Secrets Life of Pets menjadi film-film tersukses dari Illumination Entertainment. Minions pun sampai menembus 1 miliar Dollar Amerika untuk perolehan di seluruh dunia. Bahkan budget-budget film-filmnya hanya setengah dari Pixar atau Dreamworks pada umumnya, sehingga semakin menambah decak kagum terhadap perusahaan animasi ini. Begitu pula dengan Sing yang secara kualitas sangat baik dan prediksi gw juga akan sukses di Box Office dengan meraih minimal 500 juta Dollar Amerika.

Sing bercerita tentang Buster Moon (Matthew McConaughey) yang mempunyai theater musik sekelas Broadway, tetapi sedang kesulitan keuangan karena show-show yang ditampilkan seringkali gagal dalam meraih penonton, sehingga berkutat di dalam keadaan sulit. Moon pun mempunyai ide untuk membuat kontes menyanyi layaknya American Idol atau X-Factor yang berhadiah cuma $1.000 saja. Namun karena asisten pribadinya yang seekor iguana yang sudah renta bernana Ms. Karen Crawley (Garth Jennings) lalai dalam melaksanakan tugasnya sehingga yang dicetak dalam iklan senilai $100.000. Kemudian karena hal tersebut membuat yang mendaftar menjadi membludak.

Setelah di lakukan audisi yang sungguh menarik dari yang bersuara indah, berdansa heboh, hingga suara-suara sumbang yang mengundang kekocakan layaknya audisi American Idol / X-Factor. Akhirnya terpilihlah Rosita (Reese Witherspoon), babi dengan 25 anak dan suami yang cuek dan monoton; Mike, tikus yang pandai bermain saxophone namun angkuh; Johnny (Taron Egerton), gorila dengan ayah ketua geng perampok, Ash (Scarlett Johansson), remaja landak dengan pacar yang meremehkannya, Gunter (Nick Kroll), babi dengan aksen Jerman yang pintar dance dan beberapa hewan lainnya yang akhirnya mundur karena berbagai sebab.

Loading...

Sing menjadi sebuah tontonan penuh dengan musik-musik yang enak didengar berkat lebih dari 65 lagu yang dicover baik secara penuh maupun sebagian oleh para pengisi suara maupun penyanyi-penyanyi profesional seperti Jennifer Hudson yang dengan indah bernyanyi lagu “Golden Slumbers/Carry That Weight.”. Lagu-lagu tersebut membuat Anda menjadi tanpa sadar akan berdendang, menggerak-gerakkan kaki hingga sing along (mungkin tidak secara langsung, namun di dalam hati :D).

Humor yang segar dari awal hingga akhir seperti layaknya film-film Ilumination lainnya membuat seisi penonton tertawa bahkan ada beberapa adegan yang dapat membuat terpingkal-pingkal melihat lucunya berbagai perilaku dan karakter-karakter lucu nan imut khas Illumination yang memang semuanya dibalut penuh dengan humor, seperti layaknya karakter Minions. Namun mungkin dari berbagai karakter disini tidak ada yang bisa menyamai kualitas ikonik dari Minions.

Walaupun dengan cerita ringan seperti film-film Illumination lainnya tapi diramu dengan baik sehingga menghadirkan segi entertaiment yang sangat menghibur, ditambah dengan pergerakan kamera yang inovatif dan pace yang cepat.

Tidak hanya untuk menghibur, Sing juga disisipi berbagai pesan walau klise namun mengena seperti hubungan antara ayah anak, tetap percaya dan semangat dengan kemampuan diri dan mengejar impian. Kredit terbesar untuk hubungan ayah anak dari Moon kepada ayahnya dan Johnny kepada ayahnya yang membuat sebagian penonton menjadi terharu dan heartwarming.

Sing merupakan sebuah tontonan yang ringan, sangat menghibur dan mengundang gelak tawa dengan lagu-lagu cover yang sangat enak didengar. Rasanya tidak salah jika dikatakan Sing merupakan sebuah film animasi paling menghibur di tahun 2016.

Loading...