Jadi, kamu mengaku bahwa kamu penggemar Wes Anderson? Atau kamu baru saja menyaksikan The Grand Budapest Hotel dan masih terbayang dengan “ajaib”-nya kisah film tersebut?

Wes Anderson, sutradara asal Amerika Serikat itu, memang kerap disebut sebagai salah satu sutradara terbaik di era kontemporer. Ia telah memenangkan berbagai penghargaan selama lebih dari 30 tahun perjalanan karirnya. Film-film Wes Anderson dikenal selalu punya ciri tersendiri, dengan naratif yang unik dan gaya visual yang khas dan menawan.

Nah, kali ini, Movieden akan membagikan rekomendasi 7 film terbaik karya Wes Anderson dari awal karirnya hingga saat ini.

Loading...

 

1. The Darjeeling Limited

The Darjeeling Limited adalah apa yang terjadi saat Wes Anderson membuat sebuah film bertema travelling. Film ini menceritakan tentang tiga saudara (diperankan oleh Owen Wilson, Adrien Brody, dan Jason Schwartzman), yang setelah kematian ayah mereka, berusaha memperbaiki hubungan mereka yang problematik dengan melakukan perjalanan bersama ke India. Dengan menumpangi kereta bernama “The Darjeeling Limited”, mereka berharap perjalanan itu bisa membawa perubahan diri yang mencerahkan.

Tak seperti film perjalanan pada umumnya yang filosofis, film ini justru kaya dengan ironi cerdas dan humor-humor tak biasa ala Wes Anderson.

 

2. Isle of Dogs

Isle of Dogs banyak dianggap sebagai salah satu film paling imaginatif yang pernah dibuat oleh Wes Anderson. Film animasi stop motion kedua karya Wes Anderson ini mengusung komedi dan fiksi ilmiah sebagai genrenya.

Berlatar di versi distopia dari Jepang, Isle of Dogs mengisahkan tentang sekawanan anjing terlantar yang membantu seorang anak laki-laki bernama Atari. Mereka berusaha menemukan anjing kesayangan Atari di pulau tempat seluruh anjing yang terkena wabah flu pada masa itu dibuang.

Film ini melibatkan banyak aktor ternama sebagai pengisi suara bagi para tokohnya, yakni termasuk Bryan Cranston, Koyu Rankin, Edward Norton, Liev Schreiber, dan Bill Murray.

 

3. Moonrise Kingdom

Wes Anderson memang nampaknya punya segudang ide kreatif yang absurd nan unik. Moonrise Kingdom adalah salah satu bukti bahwa imajinasi Wes Anderson tidak mengenal batas.

Film ini bersentral pada sosok Sam, anak laki-laki yatim piatu dan tergabung dalam pramuka yang jatuh cinta pada Suzy, seorang anak perempuan yang tinggal di pulau tempat Sam berkemah. Merasa tersingkir dari lingkungan sekitar, keduanya memutuskan untuk melarikan diri ke sebuah pantai terpencil, hingga membuat seluruh pulau panik mencari mereka.

Di sepanjang film, Moonrise Kingdom menampilkan style visual yang memanjakan mata dan penuh estetika. Para kritikus bahkan berpendapat bahwa nyaris seluruh shot dalam film ini bisa menjadi karya fotografi yang indah.

 

4. Bottle Rocket

Bottle Rocket adalah film yang menjadi debut penyutradaraan Wes Anderson. Dirilis pada tahun 1996, film bergenre komedi kejahatan ini menceritakan kisah tentang tiga orang pemuda amatir (Luke Wilson, Owen C. Wilson, dan Robert Musgrave) yang merencanakan sebuah perampokan sederhana. Ketiganya lalu terlibat dalam petualangan yang tak terduga setelah bertemu dengan seorang penjahat profesional bernama Mr. Henry.

Saat dirilis, film Bottle Rocket mengalami kegagalan secara komersial. Namun, baru di kemudian hari Bottle Rocket mendapatkan apresiasi yang tinggi dari publik dan para kritikus yang kemudian memandang bahwa film ini termasuk salah satu karya terbaik Wes Anderson.

 

5. Fantastic Mr. Fox

Dengan menggunakan teknik stop motion, kisah film Fantastic Mr. Fox berpusat pada tokoh Mr. Fox, seekor rubah yang telah pensiun dari pekerjaan lamanya sebagai pencuri setelah ia berkeluarga. Namun, saat suatu hari insting alamiah Mr. Fox untuk mencuri kembali muncul, ia pun harus menghadapi konsekuensi yang berdampak pada keluarganya dan hewan-hewan lain di sekitar mereka.

Lewat Fantastic Mr. Fox, Wes Anderson membuktikan bahwa tak cuma Pixar yang dapat memproduksi film animasi dengan kualitas artistik tinggi dan cerita yang menyentuh. Fantastic Mr. Fox yang dirilis pada 2009 ini juga menandai kali pertama Wes Anderson mengarahkan sebuah film animasi.

 

6. The Grand Budapest Hotel

The Grand Budapest Hotel merupakan salah satu film Wes Anderson yang menandai puncak kematangan karirnya. Pada gelaran The Academy Awards ke-87, film ini memperoleh sembilan nominasi, termasuk Best Picture, dan memenangkan empat di antaranya.

Film ini menampilkan kisah petualangan seru seorang staf hotel mewah bernama Zero dan atasan eksentriknya, Monsieur Gustave H., ketika mereka terseret dalam sebuah intrik perebutan harta warisan yang kotor dan bengis.

Menonton The Grand Budapest Hotel memberikan pengalaman sinematik yang sureal. Selain karena interaksi di antara Zero dan Gustave yang memberi kesan tersendiri, film ini juga punya plot dan tata visual brilian yang tak akan mudah dilupakan.

 

7. Rushmore

Terinspirasi dari karakter Wes Anderson sendiri saat masih muda, film Rushmore bersentral pada sosok remaja 15 tahun bernama Max Fischer. Max, siswa di sekolah swasta elit bernama Rushmore, bertemu dengan Herman Blume, pengusaha kaya yang kemudian menjadi mentor dan teman akrabnya. Namun, keadaan menjadi rumit ketika Max dan Herman sama-sama menaruh hati pada Miss Cross, salah satu guru di Rushmore.

Mengangkat genre drama seputar masa remaja, Rushmore menjadi film yang melambungkan nama Wes Anderson di awal karir sutradara itu. Tak hanya itu, film ini juga menjadi debut yang menandai perjalanan sukses karir akting Jason Schwartzman setelah ia tampil mengesankan dalam film yang dirilis pada 1998 ini.

Loading...